Pijat Bisa Atasi Mata Minus

Posted by delucyous on 23.9.11

Advertisement


PIJAT (massage) selain bisa untuk meringankan mata minus bisa juga menghilangkan mata lelah. Manfaat lainnya adalah mempertajam penglihatan, menyembuhkan migrain bahkan membersihkan kulit dan memperindah bentuk mata.

Pengobatan ini cukup mudah serta aman. Pijat di lakukan dalam posisi tiduran telentang atau sambil duduk. Sikap pemijat berdiri di sebelah kanan dan menghadap ke kepala yang dipijat. Bentuk pegangan tangan atau menipolasi massage adalah mengurut.

Daerah yang dirangsang di bagian bahu, tengkuk, kepala dan daerah seluruh permukaan dahi dengan ke dua ibu jari. Gerakan dan posisi tangan pemijat, jari-jari tangan kanan dan kiri pemijat memegang pelipis di samping kiri kanan.

Posisi ibu jari sejajar diletakan di atas alis mata. Tekan kuat dengan ibu jari sejajar, sambil bergeser menyusur ke atas sampai batas rambut. Kemudian kembali ke pertigaan mata sembari serong kanan dan sampai rata seluruh permukaan dahi. Pijatan diulang-ulang beberapa kali.

Pijatan selanjutnya. Tekan agak kuat pada daerah atas alis mata. Sikap jari-jari tangan seperti pijatan awal. Pijatan dilakukan di seluruh permukaan dahi dengan kedua ibu jari yang diletakan pada tengah dahi di atas pangkal hidung.

Dengan posisi kedua ibu jari saling berhadapan, kemudian tekan kuat sambil geser ke samping. Tangan kiri bergeser ke arah kiri sampai pelipis kanan dan tangan kanan bergeser ke kanan sampai pelipis kiri. Pijatan berikutnya adalah di sekeliling mata sdan cuping hidung. Tekanan pijat lembut, pada titik-titik saraf mata yang terletak di atas dan di bawah mata.

Pijatan adalah untuk menstimulir pembuluh darah dan saraf mata. Sehingga retina akan menerima pantulan cahaya lebih cepat dan jelas. Membantu memperancar peredaran darah serta mendorong lemak ke dalam saluran pembuangan. Massage ini bisa juga untuk perawatan kulit wajah agar terlihat bersih, padat dan kenyal. 

(inilah.com)

Advertisement

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

{ 0 comments... read them below or add one }

Post a Comment